Pada hari ini, rabu 19 Februari 2020, di halaman kantor Bappeda saya melaksanakan apel pagi bersama ASN Kabupaten Cianjur dengan para kepala OPD dan pegawai dari beberapa institusi yang berdekatan dengan kantor Bappeda yang berada di jl Raya Bandung Sadewata.
Beberapa instansi yang hadir dalam apel pagi ini di antaranya adalah :
- Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Cianjur
- Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Cianjur
- Dinas Penanaman Modal dan pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Cianjur
- Dinas Sosial Kabupaten Cianjur
- Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Cianjur
- Kepala Kepegawean Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cianjur
- Ketua Dewan Korpri Kabupaten Cianjur
Pertama saya ingin bershilaturahmi dengan para kepala OPD dan juga para pegawai yang berada di 7 instansi yang hadir saat ini, karena dengan adanya silaturahmi saya yakin, kita akan saling mengenal dan memahami, terjalinnya komunikasi dan juga sampainya informasi langsung dari sumber yang berada di garda terdepan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Cianjur ini.
Kedua, saya ingin memastikan bahwa para kepala OPD dan pegawai yang hadir dalam upacara saat ini untuk tentram dan fokus bekerja melayani masyarakat Cianjur, karena itu adalah tugas kita berada di tempat kita bekerja saat ini, selalu solid dan kompak dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan tidak terpengaruh dengan berita-berita negatif yang berkembang saat ini.
Ketika anda tidak tenang dalam bekerja, tidak solid dan kompak dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta mudah terpengaruh dengan berita-berita negatif yang belum tentu kebenarannya, maka hati anda tidak akan sepenuh hati untuk berangkat ke tempat kerja, mungkin juga was-was dan takut ketika bekerja karena pikiran negatif dari isu yang anda terima membuat hati dan pikiran anda tidak nyaman dan bahagia.
“Saya yakin dan percaya insyaallah semakin hari ASN Kabupaten Cianjur semakin baik dan kompak, hal tersebut bisa dibuktikan dari kehadiran dari kedisiplinannya dan prestasi kerja. Tentunya kita jangan puas disitu, kita harus terus berprestasi, lebih baik lagi untuk masyarakat Kabupaten Cianjur,”
Mari kita fokus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat karena kita adalah abdi negara yang di sumpah untuk melayani masyarakat di kabupten Cianjur ini, apabila ada berita negatif, isu yang tidak benar, maka sebaiknya cek and croscek kebenarannya dan laporkan kepada pimpinannya di tempat kerja, dan pimpinan akan langsung melaporkan juga kepada saya untuk di carikan solusi dalam penangannya.
Selamat bekerja, dan jadikan setiap pekerjaan kita sebagai bukti syukur kita kepada Allah SWT karena telah di berikan amanah kepada kita untuk mengabdi dan bekerja di pemerintah daerah kabupaten Cianjur.